Minggu, 29 Mei 2011

PLAY GROUP SURYA HARAPAN DESA SIDOKATON

       Memasuki tahun ajaran baru 2011 di Desa Sidokaton Kecamatan Kudu berdiri lembaga baru yaitu Play Group Surya Harapan, berdirinya lembaga ini karena dorongan dari masyarakat setempat agar anak-anak mereka memperoleh pendidikan di lembaga PAUD agak dekat dengan tempat tinggal mereka.  
      Ibu Santi Kepala Desa Sidokaton memberikan penjelasan pada warganya dalam Grand Opening PG. Surya Harapan ,di Desa Sidokaton belum ada satupun lembaga yang bisa melayani pendidikan anak usia 1 s/d 4 tahun ,lembaga yang ada sekarang satu-satu yang ada TK Mawar Indah   yang melayani anak-anak usia 4-6 tahun, sedangkan saya punya data di Desa Sidokaton ini  anak usia 1-4 tahun ( dibawah Usia TK ) sebanyak 58 anak, untuk ini kami punya harapan agar anak-anak usia dibawah TK ini bisa kami fasilitasi belajarnya di Play Group Surya Harapan  yang kami tempatkan ditempat yang strategis dan dapat dijankau oleh semua kendaraan .

 Gb.1 Dalam Pembukaan Play Group SURYA HARAPAN

Gb 2 : Anak anak dalam suasana baru untuk Ekplorasi  mengenal lingkungan barunya.












Gb.3. Ibu-ibu Calon Wali murid mempersiapkan sarana belajar anak-anak , siap mendukung harapan-harapan Ibu Santi Kepala Desa.
        Terwujudnya Lembaga Pendididikan Surya Harapan itu hasil Program Identifikasi PAUDNI Kecamatan Kudu Tahun 2011 yang menggunakan tiga  pendekatan pokok pada masyarakat yaitu Pendekatan Mentalistic, Konditional dan Persuasif.  Berdirinya Lembaga ini di Prakarsai oleh  Ibu Santi  Kepala Desa beserta Perangkat Desa Sidokaton, beliau adalah sosok yang peduli terhadap kebutuhan belajar Warga masyarakatnya..

0 komentar:

Posting Komentar

Silakan berkomentar.
Asal dengan bahasa yang sopan dan santun.
Anda sopan kami segan.

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | free samples without surveys